Munculnya jerawat secara tiba-tiba atau mungkin anda adalah orang yang memiliki masalah dengan jerawat pasti merasa sangat terganggu, terutama pada kepercayaan diri anda. Banyak orang melakukan berbagai cara untuk membasmi jerawat di wajah mereka, akan tetapi perlu anda ketahui bahwa jerawat tidak hanya muncul di wajah, melainkan terkadang juga muncul di kulit kepala dan di punggung.
Setiap orang yang berjerawat tentu ingin agar jerawatnya bisa benar-benar pergi dalam waktu yang singkat. Berbagai macam cara di terapkan untuk membasmi jerawat mereka. Mereka berpikir bahwa membasmi jerawat dengan cara memencetnya atau mengeluarkannya dengan menggunakan alat tertentu adalah solusi yang terbaik.
Tapi tahukah anda cara-cara tersebut ternyata dapat menimbulkan beberapa efek atau akibat yang tidak baik untuk kesehatan kulit wajah anda. Jadi, untuk membasmi jerawat anda perlu sedikit kesabaran dan ketelatenan.
Jerawat atau acne dapat mengganggu, berbagai aktivitas yang anda jalankan mulai tersendat di sana sini karena tidak ada rasa percaya diri untuk tampil di berbagai tempat.
Sebelum anda memutuskan untuk memilih salah satu cara untuk membasmi jerawat anda, ada baiknya anda mengenali apa itu jerawat atau acne. Sebenarnya jerawat bisa timbul akibat kondisi kulit itu sendiri, kondisi kulit yang tidak normal atau kulit yang terkena infeksi oleh berbagai bakteri serta peradangan yang terjadi pada kelenjar minyak di kulit wajah dapat menyebabkan timbulnya jerawat.
Jerawat memang tidak menyerang hanya sebagian orang saja melainkan hampir semua orang pernah mengalami jerawat, walaupun itu hanya satu atau dua saja setiap orang pasti pernah berjerawat. Usia bukan menjadi patokan, karena walaupun didominasi oleh anak muda, akan tetapi jerawat juga bisa bertahan hingga seseorang berusia 40 tahun misalnya.
Beberapa jerawat yang sering kita temui diantaranya adalah jerawat “biasa” yang berupa sebuah benjolan kecil atau jerawat batu. Jerawat bisa muncul di wajah atau beberapa tempat seperti di punggung dan kepala.
Jerawat bisa muncul karena beberapa sebab, akan tetapi pada umumnya jerawat muncul karena tersumbatnya pori-pori atau karena infeksi yang disebabkan bakteri yang berasal dari luar. Bakteri bisa berasal dari tangan yang tidak bersih atau dari rambut yang kotor, dari handuk, kuas makeup dan lain-lain.
Jenis jerawat yang cukup terkenal adalah jerawat batu, jerawat ini merupakan jerawat yang sangat mengganggu dan boleh dikatakan bahwa jerawat jenis ini adalah jerawat yang paling parah.
Berikut kami sajikan beberapa tips-tips menarik untuk membasmi jerawat dalam hitungan hari.
1. Masker Tomat
Tomat mengandung banyak vitamin A dan C yang baik untuk kulit. Untuk menggunakannya sebagai obat penghilang jerawat caranya cukup mudah, anda tinggal mengambil beberapa buah tomat, kemudian iris tipis-tipis, kemudian oleskan irisan tomat tersebut ke wajah anda, biarkan selama 20 s/d 30 menit. Bilas dengan air bersih.
Lakukan cara ini secara rutin dan lihat hasilnya dalam dua atau tiga hari
2. Ampas Teh Hitam
Teh sebenarnya mengandung antioksidan yang baik untuk kulit. Berbagai jenis teh memiliki antioksidan yang dapat digunakan untuk mengatasi jerawat. Akan tetapi teh hitam adalah salah satu jenis yang terbaik diantara the-the yang ada.
Cara penggunaannya pun sangat sederhana. Pertama, seduh teh hitam kemudian minum airnya atau anda juga dapat membuang airnya. Oleskan ampasnya ke wajah yang berjerawat, diamkan kurang lebih 15 menit, kemudian bilas wajah anda dengan air bersih. Lakukan cara ini dua atau tiga kali sehari, dan dalam itungan beberapa hari anda akan mendapatkan wajah yang bebas dari jerawat.
3. Lidah Buaya
Lidah buaya mengandung zat yang dapat menghilangkan jerawat. Bahkan juga dikenal dapat menghilangkan bekas jerawat. Jika anda memiliki pohon lidah buaya, anda dapat mengambil beberapa tangkai kemudian patahkan, kemudian ambil gel-nya, oleskan ke wajah anda terutama ditempat yang terdapat jerawat. Diamkan selama kurang lebih 15 menit kemudian bilas dengan air bersih.
Lakukan tips ini setiap hari untuk menghilangkan jerawat yang membandel. Jika anda tidak memiliki lidah buaya anda dapat menggunakan produk-produk yang mengandung lidah buaya atau aloe vera seperti Zalfa Miracle Facial Wash.