Blog

Tips Perawatan Wajah dengan Memanfaatkan Bunga Mawar

Perawatan wajah dengan memanfaatkan bunga mawar sepertinya belum terlalu familiar dan diketahui oleh banyak orang. Tidak banyak orang tahu bahwa bunga mawar memiliki segudang manfaat yang dapat kita gunakan untuk perawatan kecantikan kita sehari-hari. Kesan cantik, anggun, dan romantis dalam bunga mawar selaras dengan fungsinya yang begitu beragam untuk kecantikan wajah wanita. Apa saja ragam fungsi bunga mawar untuk kecantikan wanita? Simak ulasan singkatnya berikut ini.

Bunga mawar sebagai pembersih wajah
Rendaman kelopak mawar ternyata memiliki khasiat dengan pembersih wajah (toner) alami. Diyakini bahwa air hasil rendaman ini ampuh untuk menjadikan wajah halus secara alami. Cara membuatnya cukup mudah, yakni cukup dengan merendam kelopak mawar ke dalam air kurang lebih 10-15 menit, kemudian air rendaman dapat anda gunakan untuk membersihkan wajah.

Bunga mawar sebagai obat jerawat
Jerawat adalah permasalahan wajah yang paling banyak dialami oleh manusia, tidak peduli jenis kelamin, usia, pekerjaan, tempat tinggal, dan lain sebagainya. Ternyata, rendaman air kelopak mawar dapat menjadi salah satu solusi untuk permasalahan jerawat anda. Caranya, rendamlah kelopak mawar ke dalam semangkuk air lalu basuhkan air tersebut ke bagian wajah yang berjerawat. Dipercaya bahwa kandungan air dan kelopak mawar ini berkhasiat untuk mengempiskan radang dan kemerahan akibat jerawat sekaligus menghaluskannya.

Bunga mawar sebagai solusi mata panda
Anda memiliki masalah lingkar hitam di sekitar mata atau lebih sering dikenal dengan mata panda? Tempelkan kelopak mawar dibagian bawah mata selama beberapa menit. Perawatan ini berfungsi untuk mengurasi masalah mata manda anda terutama dibagian bawah mata anda.

Bunga mawar untuk mencerahkan kulit
Salah satu manfaat lain dari bunga mawar untuk kecantikan adalah mencerahkan kulit. Masker atau lulur yang dibuat dari campuran bunga mawar dan madu dapat menjadikan kulit anda segar dan cerah serta melembabkan kulit.

Bunga mawar berfungsi mengangkat kulit mati
Salah satu penyebab mengapa wajah terlihat kusam adalah adanya penumpukan sel kulit mati di wajah. Oleh karena itu perlu secara rutin dilakukan pembersihan, entah melalui scrubbing, masker, atau cara lain. Campuran kelopak mawar dan pasta almond ternyata dapat menjadi masker alternatif untuk mengangkat sel-sel kulit mati pada wajah anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *